Tunda Konser ‘2022 The ReVe Festival : Prologue’, SM Entertainment Konfirmasi 3 Member Red Velvet Positif COVID-19


Red Velvet--instagram.com/@redvelvet.smtown

MADURA RAYA – Menjelang comeback, tiga Member Red Velvet Irene, Joy, dan Yeri dinyatakan positif Covid-19.

SM Entertainment merilis pernyataan resmi terkait Irene, Joy, dan Yeri Red Velvet yang dinyatakan positif Covid-19 setelah melakukan tes mandiri dan tes PCR.

“Irene, Joy, dan Yeri Red Velvet baru-baru ini dinyatakan positif dari tes mandiri Covid-19 yang mereka gunakan sebelumnya, sehingga mereka melakukan tes PCR  dan dikonfirmasi positif pada akhir pekan lalu,” tutur SM Entertainment, Senin (14/3).

Dikatakan, ketiganya telah menyelesaikan dosis kedua vaksin dan sedang melakukan perawatan di rumah, sedangkan dua Member Red Velvet lainnya Seulgi dan Wendy dinyatakan negatif.

“Iren, Joy, dan Yeri telah menyelesaikan dosis kedua vaksin Covid-19 mereka. Mereka saat ini melakukan perawatan di rumah, dan mereka tidak menunjukkan gejala tertentu. Seulgi dan Wendy menerima hasil negatif bahkan dengan tes tambahan mereka,” lanjut SM.

(BACA JUGA:Setelah Keluar dari YG Entertaimen, T.O.P Bigbang Ungkap akan Segera Comeback dengan Album Solo Pertama Sejak Debut)

Sementara itu konser yang akan di adakan pada 19 dan 20 Maret ‘2022 The ReVe Festival : Prologue’ harus di tunda sementara.

SM Entertaiment mengungkapkan bahwa......

`
Tags : soompi.com
Kategori : Internasional